Ketua Pakar Serahkan Bantuan Korban Longsor Di Dusun Jatituhu, Karangasem

Info Hindu Jakarta-- Ketua Pakar Jababodetabek, I Wayan Warka di sela-sela penyerahan bantuan mengungkapkan Pakar ini adalah organisasi sosial yang dibentuk pada 2012 dan organisasi ini sudah memiliki Yayasan Purwa Kerthi Agung. Salah satu kegiatannya adalah kemanusiaan yg hari ini dilaksanakan di Dusun Jatituhu

Pakar dan Bupati Karangasem (www.balipost.com)

Kata Warka, organisasi ini beranggotakan sekitar 1.050 orang. Selama ini, Pakar sudah sering melaksanakan kegiatan sosial seperti ini. Seperti saat Gunung Agung erupsi pada 2017, membantu warga Perasi yang kakinya diamputasi, serta tempat-tempat lainnya di wilayah karangasem.

Organisasi Pakar ini juga ikut memberikan bantuan bencana kepada masyarakat yang terdampak. “Apa yang kami lakukan ini adalah menjalankan misi kemanusiaan sesuai dengan program Pakar. Dan sekarang kita menjalankan misi sosial di Dusun Jatituhu ini,” ucapnya.

Warka menambahkan, untuk bantuan sekarang ini pihaknya memberikan bantuan kepada dua keluarga korban yang meninggal dunia akibat bencana tanah longsor yakni Ni Ketut Martini (alm) Ni Ketut Puspa (alm). Masing-masing keluarga diberikan bantuan sebesar Rp 5.604. 000. “Kita berharap keluarga korban yang diberikan bantuan ini tidak melihat nominalnya. Kita berharap bantuan yang diberikan bisa bermanfaat untuk keluarga korban,” cetusnya.

Sementara itu, Bupati Karangasem, I Gusti Ayu Mas Sumatri, sangat mengapresiasi bantuan yang diberikan oleh Pakar Jababodetabek. (http://www.balipost.com)

0 komentar:

Mohon Memberikan Saran Maupun Pesan Untuk Muda Mudi Pakar, Agar Kedepan Menjadi Suatu Organisasi Selalu Soladaritas Dan Bersatu